Langkah demi Langkah Quantitave Easing 3
Pertama-tama, Federal Reserves mencetak uang. Bukan mencetak secara harfiah, tapi dengan mengreditkan uang itu di rekeningnya.
The Fed membeli mortgage back securities (MBS) dari lembaga keuangan seperti bank dan sekuritas melalui New York Fed.
Dengan aksi beli The Fed, harga surat berharga dalam hal ini MBS akan naik dan yield-nya turun. Sehingga, sebagai instrumen investasi mereka jadi kurang menarik. Bank dan lembaga keuangan yang menerima uang dari Fed seharusnya menggunakannya untuk berinvestasi atau meminjamkannya lagi ke nasabah.
Uang yang beredar di masyarakat dibelanjakan dan ekonomi menjadi terpacu. Lapangan tenaga kerja pun tercipta.
Pada suatu saat ketika ekonomi mulai pulih, Fed akan kembali menjual MBS yang ia beli dan melenyapkan uang cash yang diterimanya. Artinya, dalam jangka panjang tak ada uang cash ekstra yang diciptakan.